NARASIUPDATE.COM – Musyawarah Kabupaten (MUKAB) Kamar Dagang dan Industri (KADIN) ke-II Kabupaten Musi Rawas Utara sukses digelarkan. Mukab dilaksanakan di Ball Room Hotel Dafam Jl. HM Soeharto KM.12, Kelurahan Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan I Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan. Kamis (7/1/2021)
Dalam kegiatan muskab kadin Muratara yang mengangkat tema kesehatan pulih, ekonomi bangkit tersebut mengantarkan Mualim Rasyid, S.Kom menjadi ketua Kadin Muratara periode 2021-2025.
Mualim Rasyid, dalam sambutannya pasca rangkaian acara pelantikan menyampaikan meminta dukungan kepada Ketum Kadin Sumsel dan Bupati terpilih H Devi Suhartoni.
Lanjut, Kadin Muratara akan bersinergi dengan pemerintah kabupaten Muratara untuk mewujudkan perekonomian yang unggul dalam segala bidang.
Dalam waktu yang bersamaan, H Devi Suhartoni berharap ke depan Kadin Muratara dapat bersinergi dan membawa banyak investor ke Muratara sehingga berimbas pada peningkatan PDRB dan kesejahteraan Kabupaten Musi Rawas Utara.
“Saya ingatkan Kadin Muratara ke depan jangan mondar mandir ke Pemkab bawah proposal proyek, tetapi bawalah sebanyak mungkin investor ke Muratara melalui jaringan Kadin yang cukup luas”. Tutur Bupati Muratara terpilih ini.
Secara virtual H Dodi Reza Alex Noerdin dalam amanatnya menyampaikan bahwa dirinya yakin dengan terpilihnya Ketum Kadin Muratara baru, apalagi Kabupaten Musi Rawas Utara ke depan di bawah kepemimpinan H Devi Suhartoni yang berlatarbelakang seorang pengusaha, maka Muratara akan berlari kencang.
Untuk diketahui, Kamar Dagang dan Industri, atau disingkat KADIN, adalah organisasi pengusaha Indonesia yang bergerak di bidang perekonomian. (Syarif)