NARASI UPDATE — Melalui Program TMMD Reguler ke 121 Kodim 0409 RL kembali melaksanakan pembangunan pembuatan Sumur Bor .pembangunan sumber mata air melalui sumur bor dengan menggunakan tenaga mesin sedot air dengan menggunakan Bak Penampungan yang kapasitas penampunganya mencapai 5000 liter kubik yang akan di aliri ke 100 Kepala Keluarga (KK) .
Dandim 0409 RL Letkol ARH M. Erfan Yuli Saputro melalui Danramil 409-03 PUT Letda INF Agus Waryanto didampingi Bati Tuud Serma Bento Hernadi mengatakan untuk saat ini progres pembangunan pembuatan sumur bor yang ada di Desa Belumai 2 Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT ) sudah mencapai 50 persen .
Danramil 409-03 PUT menjelaskan Sumur Bor ini rencananya akan mengaliri air bersih ke 100 Kepala Keluarga (Kk) yang ada di Desa Belumai 2.
Sedangkan kapasitas air yang bisa di tampung melalui bak penampungan airnya mencapai 5000 liter kubik air dengan menggunakan mesin pompa air yang besar sehingga air yang akan di salurkan ke rumah warga bisa lancar sekali ,”ungkap Letda Agus .
Dijelaskanya ,untuk saat ini Progres pekerjaan pembuatan Sumur Bor progresnya sudah mencapai 50 persen dan tidak lama lagi pembuatannya akan segera selesai dan airnya akan segera tersalurkan ke rumah rumah penduduk .(Grng).