FORKOM ALIPP dan BEM UNIVA labuhanbatu Sebar 1000 Al Quran

NARASI UPDATE – Korwil Forkom ALIPP didampingi Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Labuhanbatu, sebar 1000 Al Quran untuk daerah tertinggal dan Minoritas di Sumatra Utara (Sumut). Sabtu (27-3-2021)

Mhd Zuhri Ritonga, selaku Korwil Forkom ALIPP, menjelaskan Al Quran yang disalurkan tersebut diperoleh dari hasil Wakaf & Infaq masyarakat Indonesia terkhusus Sumatera Utara.

“Alhamdulillah, hari ini kami sudah menyalurkan kurang lebih 650 Al Quran dari Wakaf & Sedekah Masyarakat kepada Korwil Forkom ALIPP Sumut untuk masyarakat muslim yang ada di Sumut” ujar zuzu.

Lebih lanjut Korwil Forkom ALIPP berharap kedepan Masyarakat Muslim di Indonesia terkhusus daerah Sumut terus bergerak dan peduli sesama Muslim yang membutuhkan.

“Melalui Program Sebar 1000 Al Quran ini, alhamdulillah kami telah salurkan di beberapa daerah Sumut diantaranya beberapa Pesantren Tahfidz, Masjid, dan Rumah Baca Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang, Kota Siantar, Kabupaten Padang Lawas dan saat ini Labuhanbatu”, jelasnya.

Dikatakanya, tidak hanya lima daerah itu saja yang di salurkan, dalam waktu dekat ini dirinya akan kembali menyalurkan Al Qur’an ke Kabupaten Tanah Karo dan Langkat.

“Alhamdulillah hari ini forkom ALIPP Sumut bekerja sama dengan BEM Univa Labuhanbatu telah memberi wakaf Al Quran pada Yayasan AR Ridho Tanjung Mulia Labuhanbatu Selatan”, terangnya.

Sementara itu, Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Labuhanbatu yang diwakili Amiruddin selaku Wakil Presiden Universitas Labuhanbatu, mengucapkan terima kasih Pewakif dan Lembaga yang terkait.

“Terimaksih atas kepercayaannya kepada kami dalam penyaluran Al Quran melalui BEM Univa Labuhanbatu akan kami disalurkan sesuai niat yang disampaikan Pewakif dan Korwil Forkom ALIPP Sumut”, tutup Amiruddin. (Syarif)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Kreatif Dunkzzz