Wako Harapkan Program Prioritas 2021 Harus Sinkron dengan Isu Strategis

LUBUKLINGGAU-Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe mengemukakan bahwa penyusunan rancangan awal RKPD tahun 2021 harus sesuai dengan isu strategis. Misalnya, mulai dari isu pertumbuhan ekonomi, angka kemiskinan, kesehatan, dan pendidikan. Hal itu disampaikan Wako didepan para pejabat, ASN, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama pada acara konsultasi publik penyusunan rancangan awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2021 di Op Room Moneng Sepati, Selasa (10/3).

“Bagaimana upaya kita nantinya, mengoptimalkan progam kerja untuk menyelesaikan berbagai persoalan yang ada itu,” katanya.
Ditegaskan, melalui program prioritas, diharapkan mampu mewujudkan langkah konkrit dalam mengentas berbagai permasalahan yang muncul dalam isu strategis itu.

“Program berskala prioritas merupakan langkah konkrit menyelesaikan masalah kemiskinan, pengangguran, kesehatan, serta masalah lain yang perlu juga kita sikapi,” ujarnya.

“Kita berharap, masing-masing OPD dapat membuat program yang tepat sasaran. Kita juga berupaya semaksimal mungkin, karena kita berat di masalah anggaran, program banyak tapi anggaran sedikit. Kalau bahasa Linggau, kendak banyak tapi sen col. Kenapa Kota Lubuklinggau bisa membangun lebih baik dari yang lain, itulah strategi kita dalam memaksimalkan pembangunan,” paparnya. (ADV)

About admin

Kreatif Dunkzzz